Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengatasi Fitur OK Google yang Tidak Bisa Digunakan

Cara Mengatasi Fitur OK Google Yang Tidak Bisa Digunakan - Dipostingan sebelumnya saya sudah membagikan Cara Mudah Menggunakan Fitur "Ok Google" dan sekarang saya akan membagikan Cara Mengatasi Fitur Ok Google Yang Tidak Bisa Digunakan.

Apakah kalian ingin menggunakan fitur terbaru yang dimiliki google yaitu fitur "Ok Google". Semenjak munculnya iklan di televisi tentang fitur tersebut, banyak orang yang sangat ingin menggunakan fitur tersebut. Tapi ada beberapa orang mengeluhkan fitur terbaru ini tidak bisa digunakan di hp android mereka.

Fitur ini kan sangat bermanfaat dan memudahkan kita dalam mencari informasi dan sebagainya tanpa harus mengetik informasi yang akan dituju.

Maka dari itu pada kesempatan kali ini Davar Pedia akan berikan tips Cara Mengatasi Fitur Ok Google Yang Tidak Bisa Digunakan. Langsung saja saya akan berikan untuk kalian, selengkapnya kalian bisa simak sebagai berikut.

Cara Mengatasi Fitur OK Google yang Tidak Bisa Digunakan

Kenapa Fitur "Ok Google" Tidak Bisa Digunakan di Hp Android?


Kemungkinan Pertama

Bisa jadi anda tidak bisa menggunakan fitur ini karena android anda tidak support / tidak kompatibel. Spesifikasi android yang kompatibel / memadai adalah minimal (Android versi 4.4 Kit Kat). Untuk memastikan / mengecek versi Android. Buka Pengaturan / Setting 》Lalu pilih Tentang Perangkat 》Kemudian tekan berulang kali Versi Android sampai muncul logo Android kalian.

Kemungkinan Kedua

Kemungkinan kedua yaitu aplikasi google anda versi lawas. Minimal Aplikasi Google Versi 3.5 ke atas atau yang terbaru, maka seharusnya secara otomatis anda bisa menggunakan fitur ok google di perangkat android anda.

Kemungkinan Ketiga

Jika kedua cara diatas tidak berhasil. Coba cara ketiga ini. Bisa jadi Fitur Ok Google di perangkat android anda tidak berjalan, maka kemungkinan besar fitur tersebut non-aktif, oleh karena itu anda harus mengaktifkannya terlebih dahulu, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
  1. Buka Aplikasi google di perangkat android anda, kemudian setelah terbuka, pilih menu garis 3 yang letaknya di pojok kiri atas.
  2. Pilih Menu setelan yang bergambar roda gigi
  3. Di tampilan berikutnya, pilih menu Suara atau Voice
  4. Kemudian di tampilan berikutnya pilih menu Deteksi "Ok Google", kemudian pastikan dicentang atau di aktifkan pilihan "Ucapkan 'Ok Google' untuk memulai penelusuran suara dari Google app.
Tambahan : Jika ketiga cara diatas belum bisa menyelesaikan masalah anda. Coba hapus instalan aplikasi google kemudian instal kembali. Jika belum berhasil juga coba hubungi google, supaya google bisa menyelesaikan masalah anda saat ini. Mungkin saja ada bug / gangguan pada aplikasi google nya.

Sampai tahap ini seharusnya aplikasi google di perangkat anda sudah bisa digunakan untuk fitur Ok Google. Fitur ini diklaim lebih mudah dan praktis, tidak perlu mengetikan kata kunci, atau mencari aplikasi yang ingin dibuka, cukup aktifkan Aplikasi google lalu kalian tinggal ucapksn "Ok Google" tunggu sebentar sampai siap, lalu ucapkan perintah yang diinginkan, maka dengan segera informasi yang dibutuhkan segera muncul.

Itulah beberapa Cara Mengatasi Fitur "Ok Google" Yang Tidak Bisa Digunakan. Jika mengalami kesulitan silahkan berkomentar. Terimakasih telah mengunjungi blog ini.

Semoga bermanfaat
David Ardianto
David Ardianto Senang berbagi ilmu pengetahuan kepada sesama, khususnya seputar games, tips & trik, gadget, teknologi, serta otomotif. Dan berharap ridho dari Allah

4 komentar untuk "Cara Mengatasi Fitur OK Google yang Tidak Bisa Digunakan"

  1. Wah pengen, tapi sampai sekarang masih gak bisa, mungkin dari smartphonenya yang masalah kali..

    BalasHapus
  2. Yang sabar ya mbak!! Smartphone saya juga tidak mendukung fitur ini . Maklum hp jadul. Pengen ganti tp tidak punya uang :-(:-(

    BalasHapus
  3. thanks gan udah share ,mau langsung coba aku , soalnya kebetulan hpku gak bisa padahal dulu waktu beli hp awal awal bisa pakai ok google sekarang gak bisa

    BalasHapus
  4. Wah malah baru tau nih gan,gak pakek ketik ketik ya

    BalasHapus

Silahkan bebas berkomentar, asalkan sopan dan tidak spam