Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Trik Cara Mengirim File yang Berukuran Besar di WhatsApp

Media perpesanan di WhatsApp menjadi salah satu aplikasi chatting yang banyak digunakan saat ini. Selain antarmuka yang simpel serta mudah dalam penggunaan-nya, karena WA juga dibekali oleh berbagai fitur yang beragam.

Namun ada salah satu fitur yang saya rasa kurang, atau mungkin ada juga pengguna lain yang merasakan hal yang sama. Fitur tersebut yaitu terletak pada pengiriman file yang dibatasi.

Seperti yang sudah kita ketahui, aplikasi WhatsApp memiliki ketentuan dimana file tersebut harus dibawah 100 MB untuk dapat dikirimkan. Jika semisal file yang kita kirimkan, lebih dari batasan tersebur, maka akan muncul peringatan pada saat mencoba mengirimkan file tersebut. Kira-kira tampilannya adalah seperti berikut ini.
Trik Cara Mengirim File yang Berukuran Besar di WhatsApp
Sebenarnya memang pada WhatsApp ini dibatasi 100 Mb saja, namun ternyata kita tetap bisa mengirimkan file di WA lebih dari ketentuan itu dengan memanfaatkan media penyimpanan online pihak ketiga. Aplikasi yang kami rekomendasikan adalah dengan aplikasi Google Drive.

Nah bagi teman-teman yang juga mengalami masalah serupa seperti diatas, pada kesempatan kali ini Davar Pedia akan membagikan tutorial kepada teman-teman cara mengirimkan file yang berukuran besar lewat WhatsApp, baik itu berupa Foto, Video, Aplikasi, ataupun Dokumen yang lain. Baik, langsung saja kalian dapat simak langkah-langkahnya sebagai berikut.

Cara Mengirim File Besar Lebih Dari 100 MB di WhatsApp


  1. Langkah pertama siapkan terlebih dahulu file yang hendak dikirimkan ke daftar kontak WA.
  2. Selanjutnya buka aplikasi Google Drive, lalu upload file tersebut. Disini kami akan mencoba mengirimkan game Clash of Clan, sehingga akan saya upload. Caranya tap pada ikon plus (+), lalu tap pada ikon Panah Keatas yang bertuliskan Upload untuk mengupload file tersebut.
    Trik Cara Mengirim File yang Berukuran Besar di WhatsApp
  3. Setelah itu pilih file yang kalian hendaki, dan tunggu hingga proses selesai.
  4. Apabila sudah siap, selanjutnya salin tautan supaya dapat dikirimkan ke nomor temanmu ataupun lainnya, caranya tap  dan tahan pada file yang dimaksud pada menu Drive Saya. Kemudian pilih opsi Salin link.
    Trik Cara Mengirim File yang Berukuran Besar di WhatsApp
  5. Langkah selanjutnya kita buka aplikasi WhatsApp pada Hp atau perangkat yang kalian gunakan. Lalu buka halaman chat pada kontak WA yang ingin dikirimi pesan.
  6. Lalu silahkan pastekan link tersebut pada kolom pengetikan pesan.
  7. Apabila sudah kalian tempelkan tautan yang sudah disalin sebelumnya, terakhir tap pada opsi Kirim dengan ikon pesawat pada bagian bawah. Setelah itu kita tunggu sampai proses pengiriman pesan selesai dikirim.
  8. Selesai, sampai disini kita sudah berhasil untuk mengirimkan file WhatsApp yang memiliki ukuran lebih dari batas yang ditentukan yaitu 100 MB. Nah kemudian untuk menyimpan file yang sudah kalian kirimkan, temanmu perlu mendownload-nya pada Google Drive melalui link download yang sudah kalian kirimkan tadi.
Baik, mungkin cukup sampai disini pembahasan tutorial singkat dari kami. Apabila ada hal yang belum jelas ataupun ada hal yang ingin ditanyakan, silahkan teman-teman bisa sampaikan melalui kolom komentar dibawah ini.
David Ardianto
David Ardianto Senang berbagi ilmu pengetahuan kepada sesama, khususnya seputar games, tips & trik, gadget, teknologi, serta otomotif. Dan berharap ridho dari Allah

Posting Komentar untuk "Trik Cara Mengirim File yang Berukuran Besar di WhatsApp"