Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

7 Aplikasi Olahraga Membentuk Otot Terbaik yang Bisa Dilakukan #DirumahAja

Ditengah pandemi wabah virus corona yang melanda saat ini, apabila hanya dirumah saja dan tidak bekerja, biasanys badan akan terasa pegal-pegal karena sebelumnya beraktivitas mengeluarkan keringat. Untuk anak sekolah pun juga begitu, biasanya ketika disekolah, baik pada jenjang TK, sekolah dasar, smp, sma dan smk, tentunya ada pelajaran pendidikan jasmani dan olahraga setiap minggunya.

Oleh karena itu, ketika dirumah, ada baiknya kita perlu melakukan olahraga, supaya badan tetap fit dan imun menjadi semakin kuat.

Untuk kaum adam, ada sebagian yang kepengen memiliki tubuh yang idel ditambah seperti badan atletis. Sedangkan dalam memperoleh badan yang bagus, tentu tidak bisa dicapai dengan mudah, yaitu diperlukan latihan dan asupan nutrisi yang baik. Supaya pertumbuhan otot menjadi lebih maksimal.

Sebenarnya ada banyak sekali rekomendasi untuk membesarkan dan membentuk otot, contohnya adalah pergi ke gym, dengan menjadi segenap program latihan. Namun karena kondisi seperti sekarang ini, rasanya ada baiknya kita sementara waktu tidak pergi ke gym terlebih dahulu. Dikhawatirkan malah menjadi penyebab penularan Covid-19. 
7 Aplikasi Olahraga Membentuk Otot Terbaik yang Bisa Dilakukan #DirumahAja
Nah untuk alternatifnya, kami sarankan untuk melakukannya dirumah masing-masing. Alasannya karena kita hidup dizaman serba modern seperti sekarang ini. Dan tentunya ada banyak sekali fasilitas pendukung yang bisa dipakai. Bisa melalui internet ataupun dengan aplikasi olahraga yang memang ditujukan bagi teman-teman yang berkeinginan untuk menambah massa otot tubuh, dan bisa kita lakukan secara gratis.

Oleh karena itu, disini Davar Pedia akan memberikan 7 rekomendasi aplikasi fitness untuk menambah massa otot. Mumpung ada dirumah, teman-teman bisa menjalani program latihan dengan aplikasi penambah otot berikut ini secara mandiri. Selain untuk mengisi waktu luang untuk hal bermanfaat dikala sedang gabut, terlebih bagi tubuh kalian masing-masing.

7 Aplikasi Fitness Penambah Otot Terbaik yang Bisa Dilakukan #Dirumahaja

Pada urutan pertama terdapat aplikasi Latihan Rumahan dari Leap Fitness Group yang sudah ahli dalam hal ini, terutama bagi teman-teman yang kepengen membentuk otot secara mandiri.  Nah aplikasi ini sangat cocok bagi teman-teman yang berkeinginan membentuk otot badan dan menjaga kebugaran, mulai dari membentuk otot dada, punggung, perut, kaki, dan lainnya.

Disediakan beberapa pilihan untuk sesi latihan, lengkap dengan waktu serta animasi dan video untuk membantu dalam memahami proses latihan. Dan semua program olahraga tersebut dapat dilakukan tanpa memerlukan peralatan.

Dibekali dengan fitur untuk merekam kemajuan latihan secara otomatis, sehingga kita bisa memantau seberapa jauh kita olahraga, lengkap dengan grafik untuk memantau berat badan, kita juga bisa menyesuaikan pengingat latihan agar kalian tidak lupa dan bisa melakukannya secara konsisten dan rutin, ada juga program latihan untuk mengurangi berat  badan secara mandiri dengan pelatih pribadi pada aplikasi ini.

2. Sixpack dalam 30 Hari - Latihan Otot Perut
Aplikasi Fitness Penambah Otot Terbaik yang Bisa Dilakukan #Dirumahaja

Diurutan selanjutnya adalah aplikasi Sixpack dalam 30 Hari - Latihan Otot Perut. Sesuai dengan namanya, memang aplikasi ini ditujukan untuk teman-teman dalam membantu proses latihan untuk membentuk otot perut. Dalam bahasa kerennya adalah sixpack, yang menjadikan otot perut membentuk kotak-kotak berjumlah enam seperti seorang binaraga.

Dengan ukuran yang yang relatih ringan, hanya 13 Mb an saja, kalian bisa memiliki panduan latihan dalam berbentuk aplikasi yang bisa diinstal pada Hp. Masih sama dengan aplikasi urutan pertama, aplikasi fitness yang satu ini juga dari Leap Fitness Group.

Aplikasi ini akan membantu dalam latihan otot perut yang cukup efektif, dengan menyingkarkan lemak pada perut untuk mendapatkan perut yang sixpack, seperti yang sudah diidam-idamkan.

Program latihan yang diberikan sangat cocok untuk dilakukan oleh semua tingkatan, mulai dari anak remaja, hingga dewasa. Dan yang paling penting dapat dilakukan dengan mudah meski saat pandemi seperti ini di rumah atau di mana saja. Kapan pun, karena 1 sesi latihan hanya perlu beberapa menit saja. Dan apabila dilakukan setiap hari, tentu bukan tidak mungkin perut yang keras bisa didapatkan.

Ada 3 tingkatan program latihan dalam aplikasi ini untuk membantu kalian dalam menyingkirkan lemak perut serta membangun otot-otot perut secara bertahap, yaitu singkirkan lemak perut, perut sekeras batu, dan perut sixpack

Semua latihan didalamnya dapat dilakukan secara gratis, dan bervariasi sehingga tidak membosankan dan tetap efektif selama 30 hari. Dengan panduan animasi dan video, tentunya semua latihan dapat berlangsung dengan aman, dan bekerja dengan semestinya.

3. Latihan Lengan
Aplikasi Fitness Penambah Otot Terbaik yang Bisa Dilakukan #Dirumahaja

Aplikasi ini akan berguna sekali dalam membantu menjalankan program latihan otot lengan. Hanya berukuran 13 MB saja, kalian sudah bisa menggunakan aplikasi yang dirancang oleh pelatih kebugran profesional untuk menjadikan otot lengan semakin kuat dan membangunnya selama 30 hari.

Hanya dengan 10 menit sehari, otot bisep dan trisep kalian akan dilatih agar semakin membentuk tanpa adanya peralatan. Ada 3 tingkatan program latihan dalam membantu teman-teman dalam membangun otot lengan secara bertahap. 

Tentu apabila dilakukan dalam Gym akan boros dan memerlukan biaya yang tidak sedikit, nah aplikasi ini bisa memberikan pedoman dalam pelatihan secara rutin untuk hasil yang maksimal.

Nah setiap latihan pada semua sesinya dilengkapi dengan petunjuk animasi dan serta informasi untuk menghindari dari berbagai cidera yang mungkin bisa dialami selama proses latihan.

Ada juga fitur kiat diet, yang memberi penjelasan cara makan yang baik dan menyehatkan.

Kalian juga bisa menyetel pengingat agar tidak lupa untuk melakukan latihan, serta menjadikan sebuah kebiasaan yang baik. Dan persesi, maka intensitas latihan akan ditingkatkan perharinya.

4. Latihan Rumahan untuk Pria - Aplikasi Binaraga
Aplikasi Fitness Penambah Otot Terbaik yang Bisa Dilakukan #Dirumahaja

Berbeda dengan Gym, aplikasi ini membantu program fitness dirumah tanpa memerlukan alat. Sebab didalamnya disediakan sekumpulan latihan yang efektif dalam membantu otot terbentuk. Latihan Rumahan untuk Pria hanya berukuran 10 Mb saja, sehingga tidak akan membebani penyimpanan Hp.

Selain itu, aplikasi ini dibekali program latihan secara rutin dengan pengelompokkan otot. Tetapi aplikadi Android ini memfokuskan pada olahraga membentuk otot yang paling utama, yaitu, latihan lengan, latihan otot perut, latihan dada, latihan bahu dan pinggang, dan terakhir merupakan latihan otot kaki. 

Latihan didalamnya dibagi menjadi 21 tingkatan, yang bisa dipilih dan ada juga latihan harian secara rutim yang berbeda-beda. Kelebihan dari aplikasi ini sudah disertai video animasi serta informasi petunjuk yang sangat jelas dan detail untuk setiap latihan nya, sehingga akan membantu dalam melakukannya dengan benar, tepat dan bisa mendapat hasil terbaik.

5. Berolahraga dirumah tanpa peralatan

Diurutan selanjutnya terdapat aplikasi Berolahraga dirumah tanpa peralatan. Memang benar, aplikasi ini berfungsi memandu olahraga dirumah tanpa adanya peralatan yang dibutuhkan. 

Ada lebih dari 100 program latihan yang dapat dijalankan, selain itu tersedia juga panduan mengenai animasi 3D dalam membantu proses latihan.

Dalam 28 hari, maka kalian dituntut untuk menjalani sesi latihan perharinya secara rutin agar hasil memuaskan. Namun tenang! Persesi latihan tersebut tidak butuh waktu lama, sebab cukup beberapa menit saja untuk melakukannya.

Selain ringan, juga aplikasi ini dibekali berbagai macam fitur. Diantaranya adalah, fitur untuk melakukan pemanasan dan peregangan, merekam perkembangan latihan secara otomatis, melacak berat badan, menurunkan berat badan dalam 28 hari, panduan video animasi 3D dan informasi detail, dan pengingat latihan agar tidak ketinggalan untuk menjalani latihan.

6. Fitness & Body Building
7 Aplikasi Olahraga Membentuk Otot Terbaik yang Bisa Dilakukan #DirumahAja

Fitness & Body Building menjadi salah satu aplikasi fitness terbaik yang bisa dilakukan sendiri dirumah. Sebab program latihan yang disediakan sangatlah banyak, tanpa perlu digunakannya alat. Selain itu dengan adanya dukungan animasi video di setiap latihannya, membuat proses olahraga menjadi semakin menyenangkan dan tidak takut salah. Ada juga penjelasan mengenai ifnformasi untuk latihannya, terdapat intruksi berupa gambar dan juga teks.

Aplikasi ini sendiri memiliki rating yang sangat baik pada Google Play Store, yaitu 4,8 dan total unduhannya yang sudah lebih dari 10 Juta, tentu teman-teman tidak usah ragu untuk menggunakannya. Pada daftar latihannya akan dikelompokkan berdasar jenis otot yang dilatih, sehingga menjadi lebih teratur.

Menariknya pada aplikasi ini memiliki keunggulan, dimana setiap ada pembaruan pada aplikasi, maka akan ada penambahan latihan yang baru didalamnya. Sehingga pilihan menjadi lebih lengkap dan tidak membosankan.

Dibekali fitur untuk menyimpan dan kemudian melacak data tentang berat badan, serta bisa kita atur satuan yang akan digunakan, bisa itu pound ataupun kilogram. Selain itu akan ditampilkan jumlah pengulangan untuk setiap latihan yang pernah dilakukan dalam bentuk grafik.

Nah ada juga fitur Timer Built-in dan Kalender Built-in yang memiliki fungsi untuk menandai secara otomatis hari latihan kalian. Dibekali kemampuan untuk menambahkan rencana program latihan yang bisa kita sesuaikan, serta bisa juga dengan menambahkan foto;

7. Rumah Workout untuk Pria - Abs Workout
7 Aplikasi Olahraga Membentuk Otot Terbaik yang Bisa Dilakukan #DirumahAja
Pada aplikasi fitness paling bagus diurutan terakhir terdapat aplikasi Rumah Workout untuk Pria - Abs Workout. Aplikasi ini hadir dengan tampilan yang cukup sederhana, sehingga sangatlah mudah dalam penggunaannya. 

Pada program latihan otot yang diberikan, tersedia 3 tingkatan yang berbagai tingkatan yang dapat dipilih, yaitu mudah, menengah, dan terakhir keras. Didalam tingkatan tersebut tersedia berbagai macam latihan otot yang lengkap. Diantaranya:
  • Lengan, latihan otot jenis ini membantu dalam menjalankan latihan otot lengan, yaitu termasuk burpe, push up, papan gergaji, triceps dip diamond push up dan sebagainya.
  • Dada, sedangkan latihan jenis ini termasuk cobra, burpee, reverse crunch, triceps di lantai dan sebagainya.
  • Kaki, jenis latihan otot kaki ini didalamnya mencakup duduk di dinding, betis, jongkok, hidran, lunges samping, jongkok, jembatan dan masih banyak lagi lainnya.
  • Six Pack grup, didalamnya termasuk crunch lintas lengan, papan, gunting, crunch sepeda, pendaki gunung, dll.
  • Bokong grup, dan yang terakhir latihan jenis ini membantu membentuk otot bokong sehingga lebih kencang dan bagus. Latihan didalamnya mencakup papan dengan lift kaki, jongkok tiang, jongkok, dan lainnya.

Dan menariknya, semua program latihan yang disediakan tersebut sudah dilengkapi dengan instruksi berupa video gerakan dan teks informasi penjelasan, lengkap dengan panduan suara dalam latihan, dan disediakan juga musik latar belakang pada setiap latihan yang dilakukan, sehingga menjadikan latihan otot dapat dijalani dengan nyaman.



Nah itulah beberapa rekomendasi aplikasi fitness olahraga yang bisa teman-teman gunakan untuk membantu membentuk otot pada tubuh yang kalian miliki, tanpa memelukan peralatan, dan bisa dilakukan dengan mudah meski dirumah saja pada kondisi seperti sekarang ini.

Baik mungkin cukup sampai disini artikel kali ini dari kami. Apabila ada hal yang belum jelas ataupun ada hal yang ingin ditanyakan, silahkan teman-teman bisa sampaikan melalui kolom komentar dibawah ini.
David Ardianto
David Ardianto Senang berbagi ilmu pengetahuan kepada sesama, khususnya seputar games, tips & trik, gadget, teknologi, serta otomotif. Dan berharap ridho dari Allah

Posting Komentar untuk "7 Aplikasi Olahraga Membentuk Otot Terbaik yang Bisa Dilakukan #DirumahAja"