Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menambah Fitur Smart Capture di Hp Samsung, Jadi Bisa Screenshot Panjang!

Salah satu fitur memotret layar yang kini banyak dibenamkan pada ponsel pintar adalah screenshot panjang. Fitur ini memungkinkan pengguna dapat memotret layar tidak hanya yang ditampilkan pada layar saja, akan tetapi pengguna bisa menggulungnya sehingga hasil screenshot jadi panjang, bahkan bisa mencapai satu halaman.
Cara Menambah Fitur Smart Capture di Hp Samsung, Jadi Bisa Screenshot Panjang!

Pada hp Samsung juga terdapat fitur screenshot panjang, namun tidak semua seri dibenamkan fitur ini. Mungkin hanya ada pada ponsel terbaru saja.

Untuk mengakses atau menggunakan screenshot panjang pada hp Samsung, pengguna hanya perlu menekan kombinasi tombol Power + Tombol Home atau bisa juga dengan tombol Power + Tombol Volume Down secara bersamaan. Lalu akan muncul opsi melayang pada bagian bawah, kalian tinggal menekan dan tahan tombol Tangkap Gulir seperlunya. Apabila sudah dirasa cukup, kalian lepaskan opsi tersebut. Maka secara otomatis, gambar yang kamu potret akan tersimpan otomatis pada memori penyimpanan.

Namun kamu tidak perlu risau, bagi teman-teman yang memiliki ponsel Samsung, tetapi tidak ada fitur ini, mungkin saja fitur ini belum kalian aktifkan. Berikut Davar Pedia akan membagikan tutorial cara menambah dan mengaktifkan fitur screenshot panjang pada hp Samsung. Selengkapnya dapat teman-teman simak sebagai berikut.

Cara Menambah dan Mengaktifkan Fitur Tangkap Cerdas di Hp Samsung


1. Pertama buka menu Settings atau Pengaturan dihp Samsung kalian. Lalu gulung kebawah dan buka menu Fitur Lanjutan.
Cara Menambah Fitur Smart Capture di Hp Samsung, Jadi Bisa Screenshot Panjang!
2. Maka disana terdapat opsi Tangkap Cerdas atau fitur smart capture, pilih menu tersebut. Dan aktifkan fitur dengan tap saklar dibagian atas layar sampai berwarna biru bertuliskan Aktif.
Cara Menambah Fitur Smart Capture di Hp Samsung, Jadi Bisa Screenshot Panjang!
3. Sekarang fitur smart capture sudah berhasil kita aktifkan, untuk mencobanya kalian bisa melakukan screenshot seperti biasa dihp Samsung dengan cara menekan kombinasi Tombol Power+Volume Down atau Tombol Power+Tombol Home atau bisa juga dengan menggunakan gestur tangan dengan mengusap telapak tangan pada layar. Maka dibagian bawah layar akan muncul beberapa opsi dari fitur tangkap cerdas seperti gambar dibawah ini.
Cara Menambah Fitur Smart Capture di Hp Samsung, Jadi Bisa Screenshot Panjang!
4. Untuk melakukan screenshot panjang pada hp Samsung, saat muncul opsi smart capture dibawah layar, tekan dan tahan opsi yang bertuliskan Tangkap Gulir. Tidak hanya itu saja fitur yang tersedia, pengguna bisa memanfaatkan fitur tersebut untuk memotong/crop foto, memberikan tanda, hingga membagikan foto hasil screenshot secara langsung dengan mudah dan cepat.

Note: Bagi teman-teman yang sudah mempraktekkan tutorial diatas, tetapi pada langkah poin nomor 2 tidak kalian temukan fitur tangkap cerdas pada setelan, berarti hp Samsung kalian belum dibenamkan fitur ini dari pihak Samsung secara bawaan.

Sekian tutorial dari kami mengenai cara menambah serta mengaktifkan fitur tangkap cerdas atau smart capture dihp Samsung, untuk menggunakan fitur tangkap layar panjang. Semoga dapat bermanfaat bagi teman-teman. Apabila ada hal yang belum jelas, kalian bisa tulis dikolom komentar dibawah ini.

David Ardianto
David Ardianto Senang berbagi ilmu pengetahuan kepada sesama, khususnya seputar games, tips & trik, gadget, teknologi, serta otomotif. Dan berharap ridho dari Allah

Posting Komentar untuk "Cara Menambah Fitur Smart Capture di Hp Samsung, Jadi Bisa Screenshot Panjang!"